23/03/16

Unboxing dan Review ASUS ZenFone Max ZC550KL, ZenFone dengan Baterai Badak



Kali ini TechGue.com mau me-review salah satu Smartphone terbaru yang beredar di Indonesia yaitu ASUS ZenFone Max. Smartphone yang diperkenalkan pada saat ZenFestival tahun lalu ini mulai beredar di Indonesia pada Maret 2016. Yang menjadi keunggulan dari Seri ZenFone Max adalah kapasitas baterai yang mencapai 5000 mAh. Namun apakah performanya juga maksimal sesuai namanya? TechGue.com akan mengulasnya untuk anda.

Video Unboxing


Paket Penjualan

Dalam paket penjualan ASUS ZenFone Max terdapat ZenFone Max, Charger, Kabel data, kartu Garansi serta Buku panduan, dan Kabel USB OTG.

Desain

Desain ASUS ZenFone Max sangat berbeda dengan seri ZenFone lain namun memiliki beberapa kesamaan. Desain yang berbeda ini untuk mengakomodir penggunaan baterai besar 5000 mAh namun dengan desain yang slim dan nyaman digenggam.

Di bagian depan terdapat 3 tombol navigasi back, home dan recent apps yang tidak memiliki backlight. Layar 5.5 Inch dengan proteksi Gorilla glass 4, Speaker telepon, led notifikasi dan kamera depan 5 MP.

Pada bagian samping kanan terdapat tombol volume + dan - serta tombol power menyatu dengan bezel bernuansa alumunium yang terdapat pada ASUS ZenFone Max.

Pada bagian atas terdapat lubang headset 3.5mm dan pada bagian bawah terdapat port microUSB.


Dibagian belakang back case ASUS ZenFone Max memiliki tekstur kasar seperti kulit yang nyaman pada saat digenggam serta menambah kesan elegan pada ASUS ZenFone Max. Pada bagian belakang terdapat kamera 13MP, dual tone flash serta laser untuk membantu mempercepat fokus saat mengambil gambar dengan kamera.

Spesifikasi ASUS ZenFone Max



Model ASUS Zenfone 2 Max ZC550KL
CPU Qualcomm Snapdragon 410 quad core 64-bit 1,2GHz
GPU Adreno 306 400MHz
RAM 2GB RAM
Storage 16GB + 5GB ASUS Webstorage gratis
Micro SD Yes (up to 128 GB)
Connectivity WLAN 802.11 b/g/n, BT 4.0 with A2DP, Wifi Direct, Super Fast Wi-FI Hotspot Capability
(Tethering), MicroUSB (USB OTG), 35 mm earjack
Network Dual Antenna untuk sinyal lebih baik
4G LTE Cat4 Download speed hingga 150Mbps
LTE band 1 (2100), 2 (1900), 3 (1800), 5 (850), 7 (2600), 8 (900), dan 20 (800) MHz
SIM Card Dual Micro-SIM Support
Navigation GPS, BDS, GLONASS
Display 5,5 inci super bright IPS HD 720x1280 with 178’ wide view angle, 267 ppi,
ASUS TruVivid Full Screen Lamination Technology
Super Scratch Corning Gorilla Glass 4
Ultra sensitive touch panel with glove touch support, ASUS ZenMotion support
Touch and Motion gesture (termasuk tap-tap untuk membuka dan mengunci layar)
Video Video Recording MPEG-4 1080 @30fps
Playback MPEG-4 up to 1080p
Battery Lithium-Polimer 5000mAh
Main Camera 13 Megapixel laser autofocus dengan waktu fokus kurang dari 0.2 detik.
Diafragma besar f/2.0 5 element Largan Lens, dual tone flash,
PixelMaster Camera untuk foto dan video lebih terang hingga 400%
Front Camera 5 Megapixel Autofokus dengan diafragma besar f/2.0, selfie panorama up to 140’

Fitur dan User Interface

Pada ASUS ZenFone Max terdapat beberapa fitur khas dari ASUS ZenFone seperti Kids Mode, Battery Saver, ZenMotion dan Pixel Master. Salah satu yang menjadi unggulan adalah ZenMotion, yang sangat memudahkan. Kita dapat membukan aplikasi secara langsung dengan mengusap membentuk huruf di layar smartphone meskipun dalam keadaan terkunci. 
Pada ASUS ZenFone Max kita dapat mengaturnya di Settings>ZenMotion>Touch Gesture

Berikut ini hasil tangkapan layar interface dari ASUS ZenFone Max:

ASUS ZenFone Max juga sudah support Tema ZenUI yang bisa kita download melalui Themes Store.

Salah satu fitur yang tidak dimiliki oleh ZenFone lain pada ASUS Zenfone Max adalah ZenFone Max dapat dijadikan sebagai Power Bank, sehingga kamu bisa men-charge device lain menggunakan otg yang disediakan pada paket penjualan.

Hardware, Performa dan Sensor

ASUS Zenfone Max yang menggunakan prosesor quad core 64-bit dari Qualcomm Snapdragon 410, RAM 2GB dan Memori internal 16GB menjanjikan performa yang cukup mumpuni untuk mendukung aktivitas sehari-hari.
Identifikasi hardware yang digunakan ASUS Zenfone Max menggunakan CPU-Z:
Dapat kita lihat ASUS Zenfone Max memiliki prosesor Qualcomm Snapdragon   410 1.2GHz yang memiliki 4 inti/core, menggunakan GPU Adreno 306 @400MHz. RAM yang dibulatkan 2GB, serta memori internal setelah dipotong sistem operasi bersisa 10.48GB.

Hasil pengujian Antutu Benchmark, ASUS Zenfone Max memiliki skor yang cukup lumayan untuk penggunaan standart sehari-hari dengan skor total dikisaran 25ribu.

sensor yang ada ASUS Zenfone Max juga standart yakni proximity, light sensor, dan sensor akselerasi. Tidak adanya sensor Gyroscope membuat ASUS Zenfone Max tidak support VR atau Virtual reality seperti menggunakan Google Cardboard.

Baterai


Dari pengujian, terlihat bahwa baterai 5.000mAh yang digunakan pada Zenfone Max mampu memasok daya hingga lebih dari 2 hari. Padahal, aktivitas utama yang dilakukan cukup menguras energi karena harus terus terhubung ke Internet.

Namun demikian, tentunya tidak sepanjang waktu pengguna smartphone memakai perangkatnya untuk bermain game online. Nah, jika aktivitasnya lebih longgar, daya tahan yang ditawarkan baterai smartphone ini tentu akan sangat bermanfaat bagi pengguna saat ini yang tidak bisa lepas dari smartphone untuk mendukung aktivitas sehari-hari.

Kamera

Dari sisi kamera, ASUS Zenfone Max ZC550KL menggunakan kamera utama dengan resolusi 13MP. Ia mampu mengambil foto dengan resolusi 4128 x 3096 pixel dan menggunakan lensa dengan bukaan f/2.0.

Dengan dukungan zero shutter lag, Anda tidak perlu khawatir akan kehilangan momen berharga yang umumnya berlangsung sangat cepat. Yang menarik, kamera tersebut diperkuat fitur Laser Auto Focus. 
Teknologi fokus dengan laser ini dapat mempercepat pencarian fokus terhadap obyek foto, baik jarak dekat ataupun jarak jauh, hingga 0,03 detik. Hasilnya, pengguna akan dapat mengambil foto yang lebih fokus dengan cepat dibandingkan sistem fokus biasa. Fitur fokus laser ini juga sangat membantu mendapatkan fokus dengan cepat dan tepat, misalnya saat memotret dalam kondisi kurang cahaya.
fitur kamera ZenFone Max pun banyak seperti HDR, Manual, dan Depth Of Field.

Beberapa hasil foto menggunakan ZenFone Max:







Tes Game

Untuk bermain game ZenFone Max cukup baik walau terdapat sedikit lag pada Asphalt 8 setting High namun menurut saya masih play-able ZenFone Max tidak terasa panas di tangan walau untuk bermain game lama, dan karena kapasitas baterainya yang besar bermain game dalam waktu lama pun tidak menjadi masalah. Untuk tes game saya mengetes ZenFone Max bermain Asphalt 8 setting High dan Injustice, berikut videonya:


Kesimpulan

ASUS ZenFone Max memiliki baterai yang sangat besar, cocok untuk yang punya mobilitas tinggi dan sangat intens menggunakan smartphone. ASUS ZenFone Max juga dilengkapi fitur lengkap serta kamera yang mumpuni untuk kegiatan sehari-hari, selain itu desain-nya yang menggunakan motif kulit dibagian belakang serta bezel nya yang alumunium look menambah kesan mewah pada ASUS ZenFone Max. Kekurangannya adalah prosesor yang dimiliki adalah kategori menengah kebawah sehingga performa dalam gaming tidak begitu baik untuk game-game hardcore, namun untuk kegiatan game casual saya rasa cukup. Dengan Harga 2.499 Juta jika kamu menginginkan smartphone yang memiliki daya baterai besar.